Senin, 24 Agustus 2015

Mengapa Pesawat Bisa Terbang di Udara

Selamat pagi,

Kali ini saya akan menjelaskan sedikit tentang mengapa pesawat bisa terbang, dan juga sistem pengendaliannya.

Ada dua jenis pesawat terbang, yaitu pesawat yang lebih ringan dari udara, dan juga pesawat yang lebih berat dari udara. Pesawat yang lebih ringan dari udara contohnya adalah balon udara dan sebagainya, sedangkan yang lebih berat dari udara contohnya pesawat terbang sayap tetap (fixed wing) dan juga pesawat sayap putar / helikopter (rotary wing). Yang akan saya bahas kali ini adalah pesawat sayap tetap.



Penyebab Pesawat Bisa Terbang

Mungkin beberapa dari kita masih ada yang terheran-heran "mengapa benda seberat dan sebesar pesawat bisa terbang diudara?". Sebenarnya pesawat bisa terbang itu bukan hal yang mustahil, ada gaya yang mengakibatkan pesawat itu bisa terbang. Ada empat gaya yang mempengaruhi terbangnya sebuah pesawat, diantaranya :

Gambar 1 : empat gaya yang menyebabkan pesawat bisa terbang
  1. Lift (gaya angkat) adalah gaya yang arahnya keatas (melawan gravitasi) karena adanya tekanan ke atas dari sayap yang menyebabkan pesawat dapat terangkat keatas.
  2. Thrust (gaya dorong) adalah gaya yang menyebabkan pesawat bergerak maju yang dihasilkan oleh mesin pesawat.
  3. Weight (berat) gaya yang arahnya kebawah karena adanya gravitasi dan berat pesawat itu sendiri.
  4. Drag (hambatan kebelakang) gaya yang menghambat pergerakan maju dari sebuah pesawat terbang oleh angin.


Pesawat terbang dapat terangkat oleh angin karena adanya sayap dan gaya dotong yang menghasilkan kecepatan.
Gambar 2 : sayap pesawat yang terkena tekanan oleh angin

Saat bergerak maju, sayap pesawat membelah angin keatas dan kebawah. Angin yang berada diatas permukaan sayap bertekanan lebih kecil dan kecepatannya lebih tinggi, sedangkan angin yang berada di bawah permukaan sayap tekanannya lebih tinggi tetapi kecepatannya rendah. Perbedaan tekanan diatas dan dibawah sayap itulah yang menyebabkan sayap (pesawat) dapat terangkat oleh udara.




Sistem Kemudi Pesawat Terbang


Pesawat yang sedang mengudara tetap harus dikendalikan oleh pilot dari cockpit atau ruang kemudi. Ada dua buah sistem kemudi didalam sebuah pesawat, berikut diantaranya :

  • Primary Control (kontrol utama) meliputi;
  1. Aileron - berbelok (roll axis).
  2. Rudder - berbelok (yaw axis).
  3. elevator - menanjak/menukik (pitch axis).
Gambar 3 : bagian dan sistem kemudi pesawat terbang
  • Secondary Control (kontrol sekunder) meliputi :
  1. Flaps & slats - memperluas permukaan sayap supaya menambah drag atau mempercepat lift.
  2. Landing gear - roda pendarat, dan lain-lain.
Dengan begitu pesawat yang sedang mengudara dapat dikendalikan arah, kecepatan, ketinggian, dll

Sekian penjelasan dari saya, mohon maaf jika ada kesalahan. Sampai jumpa di postingan berikutnya.

Minggu, 10 Mei 2015

Mengatasi Tidak Bisa Browsing Tetapi Koneksi Stabil

Halo kawan semua, kali ini saya mau memberitahukan cara mengatasi internet yang tidak bisa meskipun koneksinya stabil. Disini saya menggunakan cmd atau Command Prompt. Masalah seperti ini biasanya dikarenakan IP yang jarang atau tidak pernah di refresh. Dengan cmd ini kita akan belajar cara reset IP internet. Langsung saja ke cara berikut ;

 1. Buka cmd atau command prompt nya dengan klik ikon start di kiri bawah, kemudian search command prompt

2. Kemudian klik kanan dan run as administrator.

3. Setelah terbuka langsung saja ketik tulisan berikut ; " netsh int ip reset resetlog.txt " kemudian enter

4. Setelah itu ketikkan lagi : " netsh winsock reset " kemudian tekan enter lagi.

5. Restart komputer/laptop, kemudian dicoba connect ke internet lagi. Insyaallah bisa.

Sekian cara mengatasi internet yang tidak bisa meskipun sudah connect ke internet. Semoga bermanfaat.

Sabtu, 09 Mei 2015

Cara Unhide Hidden File Karena Virus Dengan Command Prompt

Halo, kali ini saya akan memberitahu tentang cara memunculkan alias unhide hidden file di flashdisk maupun di local disk deengan menggunakan cmd atau command prompt. Hidden file bisa saja ada karena virus atau mungkin memang disengaja. Jika didalam flashdisk yang ada hanya shortcut atau bahkan tidak ada isinya sama sekali padahal disk space nya berkurang berarti file didalamnya ter-hidden. Langsung saja, berikut adalah caranya :

1. Buka cmd dengan memilih ikon start di kiri bawah > search "command prompt" atau "cmd"


2. Kemuadian klik kanan > run as administrator > pilih Yes

3. Langsung ketikkan di cmd disk yang akan di unhide (misal disk E), dengan mengetikkan " E: " kemudian tekan enter seperti dibawah :

4. kemudian ketik " attrib -s -r -h /s /d " (menggunakan spasi semua attrib [spasi] -s [spasi] -r [spasi] -h [spasi] /s [spasi] /d ) kemudian tekan enter.

5. sekarang cmd bisa di close dan cek disknya, semua hidden file termasuk virus bisa terlihat dan anda bisa menghapusnya.

Sekian petunjuk cara unhide file yang ada di disk, terimakasih atas hunjungannya. Semoga bermanfaat, sampai jumpa.